Tuesday, 12 April 2016

Kaitan Good Will Hunting dengan Ilmu Budaya Dasar

Good Will Hunting dan Ilmu Budaya Dasar
                Film Good Will Hunting memiliki nilai ilmu-ilmu sosial, dan memiliki beragam ruang lingkup yang terkait dengan IBD mulai dari Manusia dan Kebudayaan, Manusia dan Cinta Kasih, Manusia dan Penderitaan, Manusia dan Harapan, Manusia dan Pandangan Hidup, dan Manusia dan Kegelisahan.

Manusia dan Kebudayaan
                Dari film tersebut dapat dilihat interaksi antara manusia dengan kebudayaannya, kebudayaan barat, bisa dibilang bebas.

Manusia dan Cinta Kasih
                Hubungan Cinta kasih bukan hanya dari sepasang kekasih (Will Hunting & Skylar) namun juga terdapat cinta kasih persahabatan antara Will Hunting, Chuckie Sullivan, Morgan O’Mally, dan Billy McBride.

Manusia dan Penderitaan
                Penderitaan yang dialami Will Hunting pada semasa kecilnya, dimana ia mendapat kekerasan fisik dari ayah angkatnya, penderitaan yang selalu dipendam oleh Will Hunting, dan penderitaan yang ditimbulkan oleh Will Hunting terhadap orang lain.

Manusia dan Harapan
                Harapan kedepan manusia yang seperti di film ini, harapan teman-teman Will Hunting dan juga harapan Prof. Gerald Lambeau, agar Will menjadi orang yang lebih berguna dan sukses.

Manusia dan Pandangan Hidup
                Keyakinan/Usaha yang dilakukan para psikiater terutama Sean Maguire agar Will Hunting menjadi orang yang lebih positif, ia yakin dan berusaha agar Will Hunting menjadi orang seperti itu.

Manusia dan Kegelisahan

                Kegelisahan yang dialami Will Hunting yang adalah seorang Introvert, dan tertutup kepada orang yang baru dikenalnya, dan juga sifat Tempramennya yang membuat orang lain gelisah, dan kegelisahan inilah yang diatasi oleh Sean Maguire psikiater dan juga  teman lama dari Prof. Gerald Lambeau.

No comments:

Post a Comment